Thursday, May 21, 2009

Tips mengurangi Rasa Lelah semasa hamil

ini beberapa tips untuk mengurangi rasa kelelahan yang biasa dialami oleh ibu hamil:

1. Tidur lebih awal.
Kalo mata ini rasanya sudah berat pas jam7 ato 8 malam, ya tidur saja, itu artinya badan ibu hamil perlu banget untuk di recharge lagi.

2. Break Sebentar untuk tidur siang.
Ambillah sedikit waktu di siang hari, terutama untuk ibu-ibu yang masih bekerja pada masa-masa ini. cukup 15 menit tidur siang bisa membantu untuk melewati 1 hari itu.

3. Ambil Waktu Istirahat
Jika Anda bekerja di luar rumah, pertimbangkan untuk mengambil hari libur. Demikian juga, jika Anda seorang yang bekerja di rumah/wiraswasta, mintalah pasangan Anda, teman, saudara atau membawa anak-anak untuk satu hari pergi bersamanya, supaya hari libur anda benar-benar digunakan untuk anda beristirahat.

4. Pastikan Anda makan dengan benar.
dengan benar disini berarti kuantitasnya cukup dan gizi yang cukup. Dengan makan teratur dengan kuantitas dan gizi yang cukup dapat mensuplai tenaga yang cukup besar. Menurut seorang teman saya yang ahli gizi, pola makan untuk ibu hamil yang baik adalah makan dengan jumlah sedikit saja, tapi dilakukan sesering mungkin. eh, tapi bukan tiap 10 menit makan gitu :D sering disini artinya makan tiap 2 jam sekali. Dan diantara makan besar (makan siang, makan malam) diselingi dengan snack. Pola makan ini sudah saya jalani dan terbukti dapat membantu saya mengurangi rasa lelah.

5. Berolah Raga.
hmm, kelihatannya memang berat dijalani, tapi kalo anda melakukannya beberapa kali, anda bisa merasakan kebugarannya. olah raga disini maksudnya bukan olah raga yang berat, paling tidak anda berjalan kaki pagi hari berkeliling rumah itu sudah cukup.

No comments:

Post a Comment